Ini Dia, Negara dengan Waktu Puasa Terlama di Dunia
KhazanahKita di Indonesia, umumnya menjalankan puasa Ramadan adalah 11-12 jam per hari karena waktu subuh biasanya sekitar pukul 4.30 WIB dan waktu magrib sekitar pukul 18.00 WIB. Namun, di beberapa belahan bumi yang lain, Muslim berpuasa bisa mencapai 20 jam per hari.
Perbedaan jam puasa secara umum disebabkan oleh perbedaan panjang hari antara satu daerah dengan daerah lainnya. Hal tersebut ada hubungannya dengan waktu dalam setahun, jarak dari khatulistiwa, dan beberapa hal terkait ilmu pengetahuan lainnya yang membuat matahari tampak lebih panjang atau lebih pendek tergantung posisi kita berada.
Apakah Sobat Calakan tahu, di mana lokasi dengan puasa terlama? Dikutip dari lama wego.com Ada beberapa tempat di dunia yang Muslimnya merasakan berpuasa untuk waktu yang panjang. Pertama adalah di Nuuk, Greenland, yang Muslimnya berpuasa sekitar 20 jam sehari. Tempat kedua adalah di Warsawa, yang merupakan ibukota Polandia dengan lamanya berpuasa 18,5 jam perhari.
Berikutnya adalah London, UK. Di kota ini, puasa terasa lama bagi Muslim di sana karena harus menjalani 16-17 jam puasa setiap harinya. Selanjutnya adalah Paris, Prancis. Di kota yang menjadi pusat mode dunia ini, Muslim berpuasa selama 16-17 jam sehari.
Tempat kelima dengan waktu puasa yang panjang adalah Ottawa, Kanada. Di negara paling utara di Amerika Utara ini para Muslimnya harus berpuasa selama 15-16 jam sehari. Muslim yang menjalankan puasa Ramadhan di Ottawa disarankan untuk menjaga kebugaran dengan menyediakan asupan nutrisi yang cukup selama sahur.
Selain kota-kota tersebut, beberapa kota dengan waktu puasa hingga 16 jam sehari adalah Lisbon di Portugal, Atena di Yunani, Ankara, Turkiye dan Beijing di China. Kota berikutnya adalah di Washington DC Amerika Serikat dan Pyongyang di Korea Utara.
Ternyata berpuasa di Indonesia lebih pendek waktunya ya. Jadi mari laksanakan puasa dengan sebaik mungkin karena kita di negeri ini memiliki waktu berpuasa yang relatif moderat. Karena itu, kita diharapkan bisa memaksimalkan ibadah kita selama bulan yang suci ini. (aan)