Tujuh Pertanyaan yang Wajib Diajukan Saat Pameran Pendidikan

Umum  

Salah satu pintu awal untuk mencari beasiswa adalah mendatangi pameran pendidikan yang kini mulai marak diselenggarakan lagi -- setelah dua tahun pandemi berlangsung. Namun yang kerap jadi persoalan adalah banyak dari kita yang bingung jika datang ke pameran tersebut. Apalagi jika datang sendirian..Ya malu, ya ragu, ya bingung, ya gugup.. Semua campur aduk jadi satu terutama saat melihat penjaga stand yang dimaksud ternyata bule alias orang asing.

Namun sebenarnya kita tak perlu mengalami semua kecemasan itu, jika kita sudah menyiapkan pertanyaan untuk diajukan dalam pameran tersebut. Jangan sampai, kesempatan untuk mendapatkan berbagai informasi berharga hilang begitu saja karena semua kekhawatiran dan kecemasan yang tidak perlu.

Ini dia, tujuh pertanyaan yang bisa diajukan saat mendatangi pameran pendidikan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

1. Jurusan yang tersedia

Saat mendatangi booth/stand sebuah institusi pendidikan, baik dalam maupun luar negeri, biasanya mereka akan bertanya kepada kita, apa yang ingin diketahui. Mulailah percakapan dengan mengajukan pertanyaan mengenai jurusan yang kita minati. Apakah di kampus tersebut tersedia jurusan yang kita minati. Biasanya mereka kemudian akan menjelaskan secara detail mengenai hal tersebut serta alternatif yang tersedia.

2. Syarat pendaftaran

Jika jurusan yang kita minati memang ada, kita bisa melanjutkan dengan menanyakan syarat pendaftaran. Umumnya syaratnya adalah kemampuan bahasa asing, jika kampus ini berada di luar negeri. Selain itu, kesesuaian antara pendidikan sebelumnya atau latar belakang pekerjaan yang pernah dilakukan.Kita juga bisa menanyakan, bagaimana caranya mendapatkan Letter of Acceptance yang biasanya merupakan salah satu syarat untuk memulai kuliah atau menjadi salah satu syarat untuk mendapatkan beasiswa.

3. Tahun ajaran baru

Beberapa negara mempunyai tahun ajaran baru yang berbeda dengan Indonesia. Selain itu, untuk pendidikan S3, biasanya bisa dimulai kapan saja pada tahun ajaran berjalan. Hal ini bisa didiskusikan lebih detail termasuk rencana kedatangan ataupun rencana beasiswa yang akan diambil.

4. Beasiswa yang tersedia

Jika kita berniat melanjutkan studi dengan beasiswa, maka tanyakan mengenai peluang beasiswa yang tersedia. Atau apakah kampus tersebut bekerja sama dengan pemerintah Indonesia melalui beasiswa pemerintah Indonesia seperti LPDP atau beasiswa pendidikan Indonesia, beasiswa bidik misi, dll.

5. Kota tempat kampus berada

Salah satu pertimbangan untuk memilih kampus adalah situasi dan kondisi negara maupun kotanya. Saat di pameran, kita bisa bertanya mengenai cuacanya, transportasinya, kehidupan mahasiswa di sana, keramaian kota, dll.

6. Biaya hidup

Anda juga bisa mengajukan pertanyaan mengenai berapa biaya hidup di kota tempat kampus tersebut berada. Hal ini terkait dengan beasiswa yang akan diperoleh atau peluang kerja part time (paruh waktu) di sela perkuliahan. Perlu ditanyakan, apakah sebagai international student, visa yang kita peroleh mengizinkan kita untuk bekerja paruh waktu? Kita bisa tanyakan juga jenis pekerjaan yang tersedia untuk para mahasiswa internasional.

7. Pengurusan visa

Hal yang perlu ditanyakan juga adalah mengenai prosedur pengurusan visa. Setiap negara berbeda syarat dan ketentuannya. Di antara yang biasanya diminta adalah tes kesehatan dan membayar asuransi pendidikan. Jika kita mendapatkan informasi mengenai syarat-syarat pengurusan visa dengan jelas, kita bisa lebih mempersiapkan segala administrasi yang diperlukan.

Dengan bekal tujuh pertanyaan di atas, Anda tidak akan canggung atau bingung saat berkunjung ke stand/booth di pameran pendidikan.

Bagaimana jika penjaga stand tersebut ternyata orang asing? Jangan panik dulu biasanya mereka bisa berbahasa Indonesia. Jika tidak, biasanya penjaganya ada dua orang dan salah satunya bisa berbahasa Indonesia.

Selamat berburu informasi dan beasiswa di pameran! (Arbaiyah Satriani)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Calakan artinya cerdas dalam bahasa Sunda. Media Calakan ini diharapkan mencerdaskan para pembacanya khususnya terkait informasi-informasi yang berman

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image