Lima Pilihan Beasiswa ke Timur Tengah

Umum  

Tawaran beasiswa tak hanya datang dari negara-negara barat tetapi banyak juga dari Timur-Tengah. Banyak beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa dari luar negeri, termasuk dari Indonesia untuk belajar di Timur-Tengah. Yang menarik, kuliah di negara-negara itu tidak hanya berfokus pada Studi Islam saja, sobat Calakan bisa mengambil program atau jurusan lain sesuai minat dan kemampuan. Mau tahu apa saja beasiswa ke Timur-Tengah? Ini dia.

foto: dok. republika.co.id

1. Al Qasimia University Scholarship

Beasiswa dari Universitas Al Qasimia diberikan kepada seluruh mahasiswa yang berasal dari luar UEA. Kampus tersebut berada di kota Sharjah, yang merupakan kota terpadat di UEA. Fasilitas yang diberikan kepada mahasiswa mulai dari uang kuliah, uang saku, asuransi kesehatan, visa, ID residence, hingga tiket pesawat. Perlu diingat bahwa selama masa studi, mahasiswa tidak diperbolehkan bekerja. Para penerima beasiswa juga,tidak boleh datang terlambat ke UEA. Jika terlambat maka visa on arrival yang mereka terima, akan dibatalkan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

2. Academic Scholarships for Non-Saudis

Beasiswa ini diberikan oleh Kerajaan Arab Saudi. Bagi jenjang S1 sampai S3. Selain itu, terdapat pilihan universitas yang bekerja sama dengan beasiswa ini, sehingga sobat Calakan dapat memilih universitas sendiri. Akan tetapi, khusus disiplin ilmu kedokteran dan ilmu kesehatan tidak mendapat beasiswa ini. Para mahasiswa yang mendapat Academic Scholarships for Non-Saudis akan mendapatkan tunjangan keuangan, akomodasi, tiket perjalanan setiap tahun, kesehatan bagi mahasiswa dan anggota keluarga yang tinggal bersama di Arab Saudi. Selain itu, juga diberikan insenti dan material bagi mahasiswa berprestasi.

3. Türkiye Scholarships

Selain terkenal karena tempat wisatanya, Turkiye menjadi negara favorit di Timur-Tengah untuk menimba ilmu. Türkiye Scholarships memberikan beasiswa untuknjenjang pendidikan S1 hingga S3, bahkan beasiswa untuk program penelitian. Yang perlu diperhatikan, masa studi di Turkiye lebih panjang dari umumnya. Hal itu dikarenakan adanya program kursus Bahasa Turkiye yang wajib diikuti bagi penerima beasiswa selama setahun. Tenang saja, untuk mengikuti kursus bahasa turki ini tidak dipungut biaya sedikit pun alias gratis. Para penerima beasiswa ini akan mendapatkan uang kuliah, akomodasi, asuransi kesehatan, hingga uang saku tergantung jenjang pendidikan yang diambil.

4. Qatar University Scholarship

Program beasiswa dari kampus lainnya yaitu, Qatar University Scholarship. Sudah pasti penerima beasiswa ini akan belajar di Universtias Qatar. Program ini diberikan kepada calon mahasiswa S1 yang ingin belajar di Qatar. Adapun tunjangan yang diberikan kepada mahasiswa adalah pembebasan biaya kuliah dan buku, tiket pesawat pulang-pergi, akomodasi, serta izin tinggal dan uang saku.

5. TUMS scholarship

Penerima beasiswa ini nantinya akan belajar di Tehran University of Medical Sciences. Program ini terbuka untuk semua jenjang pendidikan. Beasiswa TUMS ini bisa dibilang half-funded, artinya hanya mencakup biaya pendidikan saja di tahun pertama. Sisanya, mulai dari biaya tiket pesawat, akomodasi, dan lain-lain ditanggung mahasiswa. Meskipun hanya mencakup uang kuliah selama setahun, namun sobat Calakan berpotensi mendapatkan lagi di tahun berikutnya tergantung performa kalian selama kuliah.

Nah, menarik bukan? Saatnya melirik ke Timur Tengah ya (Lutfie Fahrizal Rizky)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Calakan artinya cerdas dalam bahasa Sunda. Media Calakan ini diharapkan mencerdaskan para pembacanya khususnya terkait informasi-informasi yang berman

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image