Apa Perbedaan DELF dengan DALF?

Umum  

Sertifikat bahasa sangatlah diperlukan jika kita ingin mendaftar kampus di luar negeri. Tak hanya sertifikat TEOFL atau IELTS saja. Sertifikat DELF dan DALF sangat diperlukan jika kita ingin mendafatar kampus di Prancis. Ngomong-ngomong, apa itu DELF dan DALF? DELF adalah singkatan dari Diplôme d’Etude en Langue Française sedangkan DALFadalah singkatan Diplôme approfondi de Langue Française.

foto : dok.republika.co.id

Kedua sertifikat tersebut diperuntukkan bagi warga negara non-frankofon alias bukan penutur bahasa Prancis. Sertifikat tersebut dikeluarkan oleh CIEP (International Centre for French Studies) yang merupakan lembaga sertifikasi bahasa Prancis yang diberi kewenangan oleh Kementerian Pendidikan Nasional Republik Prancis.

Berikut diulas jenis-jenis tes DELF dan DALF yang umumnya dilakukan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

1. DELF-DALF Tout Public

Tes ini ditujukan untuk umum mulai berusia 16 tahun ke atas. Tes ini diperlukan untuk keperluan pribadi, akademi, dan profesional. Adapun level ujian DELF-DALF Tout Public ini memiliki enam level yaitu A1, A2, B1, B2, C1, dan C2.

2. DELF Junior dan Scolaire

DELF Junior ini dikhususkan untuk siswa berusia 12-16 tahun sebagai persiapan dan motivasi untuk mendaftar jenjang pendidikan lebih tinggi di Prancis. Adapun tema ujiannya disesuaikan dengan ketertarikan mereka.

Sedangkan Scolaire ini merupakan ujian Bahasa Prancis bagi pelajar SMP dan SMA. Untuk mengikuti ujian DELF Scolaire, harus ada kerja sama antara institusi pendidikan dengan Institut Français atau Alliance Française. Keuntungannya, adanya penawaran tarif khusus ujian DEFL yang satu ini.

Ujian DELF Junior dan Scolaire ini terdiri dari empat level yaitu A1, A2, B1, dan B2.

3. DELF Prim

Ujian ini dikhususnya bagi anak-anak berusia 7-12 tahun yang merupakan kategori pemula. Adapun level ujiannya mulai dari A1.1, A1, hingga A2

Metode penilaian

Ada empat skills yang diujikan yaitu menulis, membaca, berbicara, serta mendengarkan. Setiap kompetensi mendapatkan maksimal 25 poin dengan nilai terendah 5/25 per kompetensi dan 50/100 untuk keseluruhan kompetensi.

Hasil ujian DELF/DALF ini diumumkan satu bulan setelahnya. Peserta akan diberi sertifikat sementara sembari menunggu sertifikat hasil ujian yang asli dari Prancis.

Biaya Ujian DELF/DALF

Menurut website IFI atau Institut Fancaise setiap jenis ujian DELF/DALF memiliki tarif masing-masing. Rincian tarif ujian DELF/DALF untuk keperluan kuliah di Prancis sebagai berikut:

DELF A1: Rp 540.000

DELF A2: Rp 570.000

DELF B1: Rp 650.000

DELF B2: Rp 680.000

DALF C1: Rp 780.000

DALF C2: Rp 800.000

Untuk biaya pada jenis ujian DELF lainnya, kalian tinggal kunjungi website www.ifi-id.com

Biasanya untuk mendaftar kuliah di Prancis, level DELF yang disyaratkan adalah B2. Karena itu, sobat Calakan bisa langsung mendaftar ujian Bahasa Prancis level B2 tanpa harus mengikuti ujian dari level A1. Akan tetapi untuk kalangan profesional yang melanjutkan studinya di Prancis, diperlukan ujian DALF dengan level yang ditentukan oleh pihak kampus, baik level C1 atau C2. (Lutfie Fahrizal Rizky)

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Calakan artinya cerdas dalam bahasa Sunda. Media Calakan ini diharapkan mencerdaskan para pembacanya khususnya terkait informasi-informasi yang berman

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image